Resep sayur trancam tahu segar & tahu ini dapat Anda jadikan sebagai salah satu masakan pembuka. Rasanya yang segar dengan citarasa bumbu yang kuat diharapkan dapat membangkitkan selera makan. Di samping itu, dari nama resepnya saja, Anda pasti sudah bisa menyimpulkan bahwa masakan ini benar-benar sehat untuk dikonsumsi. Adapun hidangan utama yang cocok disandingkan dengan sayur trancam tahu segar & sehat ini, ada beberapa macam. Seperti, resep ayam kukus pedas enak dan halal atau resep sayap ayam bakar madu menyehatkan.
Bahan untuk membuat sayur trancam dan tahu segar & sehat:
1. 200 gram tahu putih, potong bentuk dadu, kemudian digoreng sampai berkulit, tiriskan.
2. 1 buah ketimun, iris tipis.
3. 6 utas kacang panjang, potong pendek.
4. 25 gram petai cina.
5. 75 gram tauge pendek.
6. 25 gram daun kemangi.
7. 150 gram kelapa parut.
Bumbu yang harus dihaluskan:
1. 4 siung bawang putih.
2. Kencur seukuran jari tengah.
3. 3 buah cabai merah keriting.
4. 2 buah cabai rawit merah.
5. 1 sendok teh terasi yang sudah digoreng.
6. 4 lembar daun jeruk yang sudah dihilangkan tulang daunnya.
7. Gula merah secukupnya.
8. Garam secukupnya.
Tips:
1. Jumlah cabai yang digunakan dapat disesuaikan selera.
2. Bila suka wortel, Anda boleh menambahkan pada masakan ini. Tapi, wortel harus sudah dikukus atau direbus sampai matang.
Cara membuat sayur trancam segar & sehat:
1. Masukkan kelapa parut dan bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam wadah, aduk sampai tercampur rata.
2. Tambahkan semua bahan yang sudah disiapkan, aduk rata.
3. Pindah ke wadah saji, sayur trancam siap dihidangkan.
Resep sayur trancam yang segar dan sehat ini setara buat 4 porsi.
EmoticonEmoticon